2016-02-10

Kriteria Buku Anak yang Aku (dan anakku) Sukai

Yeeyyy ada giveaway lagi nih... giveaway peluncuran buku baru. Tapi yang ini istimewa karena penulisnya aku kenal semua dooong... dari grup BAW Community. Sewaktu kecil dulu, sekitar usia tujuh tahunan, aku sudah suka sekali membaca buku-buku misteri begini. Terutama kisah-kisah detektif. Acapkali ke toko buku pasti yang dicari lebih dulu itu buku yang berbau-bau misteri, ceritanya mau bergaya detektif nih.  

Baca-baca judul dari cernak yang ada di buku ini kok malah aku yang penasaran ya ceritanya kayak apa? Hehehe... Biasanya, dulu itu kalau ada buku yang isinya kumpulan cerita gitu aku milih dari judul yang paling bikin penasaran dulu. Nah yang paling bikin aku penasaran itu diantaranya ada Jejak kaki Misterius yang ditulis mba Riawani, kira-kira kakinya siapa ya? Trus, Buku Pintar yang Hilang karya Kayla Mubara, buku pintar apakah dan milik siapakah ituuu? Dan yang ketiga cerita dengan judul Pencuri Berlonceng karya Erlita Pratiwi, mengapa pencuri itu berlonceng? Bukannya nanti malah mudah ketahuan ya? Yang lain juga bikin penasaran tapi kira-kira itulah urutan cerita yang ingin aku baca lebih dulu kalau sudah punya bukunya. Loh kok aku sih yang baca, ini kan buku anak-anak? Hehehe gak apa-apa ya ... sehabis bundanya baru deh anakku boleh baca. 

Anakku Syahdu sudah kelas 3 SD meskipun dia cukup aktif dan hobi main sepeda tapi kalau sudah membaca buku serius sekali wajahnya. Terbukti 1 set buku seri pengetahuan dari Grolier lahap dibacanya. Buku itu berisi tentang pengetahuan alam, pengetahuan sosial dan pengetahuan umum yang dikemas agar dapat dinikmati anak-anak. Dilengkapi dengan gambar-gambar yang mendukung sehingga disukai anak. seri yang paling disukai Syahdu yaitu tentang Dinosaurus, halamannya sampai lecek karena bolak-balik dibacanya. Dia hapal loh macam-macam dinosaurus, bundanya kalah deh.

Buku kisah Nabi-nabi, sahabat nabi dan pengetahuan agama lainnya juga menjadi salah satu buku bacaan yang paling banyak ada di rak buku. Kisah-kisah ini diharapkan mampu menjadi motivasi bagi anakku untuk bisa meneladani para teladan terbaik dan agar mengenalkan mereka dengan idola sesungguhnya. Buku cerita hiburan seperti fabel dan cerita anak tentunya harus disortir terlebih dahulu agar tidak kecolongan. Muatan di dalamnya harus aman dari hal-hal negatif yang sekiranya dapat ditiru anak. Menghibur saja cukup, meng-edukasi jauh lebih baik. Misalnya bacaan yang mengajarkan anak agar berbicara jujur, rajin belajar atau suka menolong. Singkatnya, kriteria buku anak yang kupilihkan dan disukai anak-anakku ialah:


  1. Buku yang memiliki muatan positif baik itu buku Islami maupun buku umum.
  2. Jika itu buku islami, harus dipastikan bersumber dari sumber yang shahih. 
  3. Ada gambar yang menarik, meski tidak selalu fullcolor.
  4. Ukuran hurufnya agak besar (14pt) sehingga memudahkan untuk dibaca.
  5. Covernya menarik, tapi untuk buku Islami tidak selalu juga menjadi alasan.
  6. Harganya terjangkau. Yah tergantung isi dompet juga sih, kalau budgetnya memadai untuk beli yang mahal berkualitas bisa juga dibeli. Kalaui pas-pasan yang cari judul serupa dengan harga lebih murah. Yang penting kan isinya ;)


Yang pasti semua buku untuk anak-anak harus kubaca terlebih dahulu. Jaman sekarang banyak buku yang aneh-aneh kan, gambarnya untuk anak tapi isinya tidak sesuai. Jadi, harus cermat milihnya dan sesuai dengan budget. 

Tulisan ini diikutsertakan dalam Giveaway Jejak Kaki Misterius

12 komentar:

  1. harga terjangkau dan berkualitas..
    apalagi anak2 rata2 mau dilahap sekali baca,lalu bosan. kalau murah, kita bisa beli banyak, asal isinya tetap mendidik

    BalasHapus
    Balasan
    1. yup..bener. aku suka beli buku yg 5rban tuw tapi memang ada yang suka salah cetak atau kertas kelipet hehehe..

      Hapus
  2. betul mba, walaupun buku anak2, sebagai ortu memang sebaiknya membcanya dulu sblm anak2 membaca

    BalasHapus
    Balasan
    1. harus begitu, apalagi jaman sekarang banyak buku ajaib. Cover sama isinya beda.

      Hapus
  3. harganya terjangkau. setuju mbaaak :-)

    BalasHapus
  4. sepertinya ceritanya menarik dan harganya pun sangat terjangkau yah Mbak :)

    goodluckyah Mbak, saya kemarin gak sempat ikut giveaway ini..

    BalasHapus
    Balasan
    1. memang bikin penasaran, saya juga mau beli di budget april nanti insyaallah

      Hapus
  5. Sudah pernah baca satu karya Mbak Erlita .. keren.

    Eh, saya gak mudheng ada GA ini *ke mana saja saya? hiks*
    Sukses ya Vin.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

      Hapus
    2. Aduh, salah sebut nama ... saya koq ingatnya ke Mbak Erlita Pratiwi :D
      Duh, maaf Mbak Lyta dan BaWers .. moga bukunya laris manis yah.

      Hapus
  6. Anak-anak paling suka dengan buku yang gambar-gambarnya menarik dan hurufnya agak besar.

    BalasHapus

Komentar baik berupa kritik maupun apresiasi baik yang sopan amat saya nantikan, terima kasih telah singgah di blog ini :)

Share